MANFAAT HIJAB UNTUK KESEHATAN

Oleh Euis Juhrotul Hasanah

Wanita adalah sebaik-baik perhiasan dimuka bumi ini, maka sebagai muslim yang baik kita wajib untuk menjaga dan memeliharanya sebagaimana firman Alloh Swt dalam QS. Al-Ahzab : 59

“Hai Nabi, katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin,’hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya keseluruh tubuh mereka.’ Yang demikian itu supaya lebih mudah untuk dikenal , karena itu mereka tidak diganggu. Dan Allah Swt Maha Pengampun lagi  Maha Penyayang .”

 Terdapat juga dalam QS. An-Nur : 31

“Katakanlah kepada wanita yang beriman: Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan kemaluannya, dan janganlah mereka merupakan perhiasannya kecuali yang biasa nampak dari padanya. Henaklah mereka menutupkan kainkudung kedadanya..... ”

Allah Swt memerintahkan kita sebagai muslimah untuk berhijab bukan tanpa hikmah, banyak sekali manfaat menggunakan hijab mulai dari sebagai identitas kita sebagai muslimah, terjauhi dari gangguan dan marabahaya setan yang mengganggu, selain itu manfaat hijab juga baik bagi kesehatan, mengapa bisa?  Ketika kita sering melakukan aktivitas diluar ruangan kemungkinan besar kita akan berkontraksi langsung dengan sinar  matahari dan debu yang dapat merusak kulit. Beberapa manfaat menggunakan diantaranya:

   1.       Terhindar dari bahaya sinar UVB yang yang terpancar bersama matahari, menurut para ahli ‘sinar matahari memiliki tiga kandungan yaitu UVA, UVB, dan UVC. UVA ada saat pagi hari, uva mengandung vitamin D yang membantu dalam proses pertumbuhan tulang dan peredaran darah karena cahaya matahari pagi masih terasa hangat, sedangkan UVB ada ketika siang hari atau ketika cahaya matahari sangat terik, UVB sangat berbahaya bagi kulit karena dapat mengakibatkan gangguan kulit seperti kulit menjadi hitam, kulit kering dan bahkan dpat mengakibatkan kanker kulit, sedangkan kandungan UVC tidak sampai kebumi karena dapat dicegah oleh lapisan ozon’. Maka dari itu ketika kita menggunakan hijab maka kulit tidak akan langsung terpapar sinar matahari sehingga kulit kita terjaga dari dampak buruk sinar matahari tersebut.

  2.       Melindungi kulit dari debu dan polusi, selain menjaga kulit kita dari sinar matahari, menggunakan hijab juga bisa menjaga kita dari debu dan polusi yang tersebar bebas yang dapat mengakibatkan kulit kering, terjadi bintik-bintik hitam dan gangguan lainnya. Menurut para ahli ‘debu-debu yang berasal dari sisa pembakaran atau dari kenalpot kendaraan ini memiliki vartikel yang sangat kecil sehingga debu dan polusi yang menempel pada kulit tersebut dapat masuk kedalam  pori-pori kulit’.


   3.       Memberikan ketenangan dalam jiwa, selain kulit kita terjaga dari bahaya yang dapat menimbulkan penyakit pada kulit, menggunakan hijab juga dapat memberikan nuansa ketenangan dan kesejukan hati sehingga kita akan merasakan rilex, pikiran kita terasa tenang. 

0/Post a Comment/Comments